Beasiswa Inspiratif 2022 membuka bantuan biaya pendidikan untuk kategori :
● Siswa SMP Sederajat
● Siswa SMA/SMK/Sederajat
● Mahasiswa D1, D2, D3, D4, S1, dan S2 Pendidikan Tinggi Negeri dan Swasta di
seluruh wilayah Indonesia.
● Gap Year
Timeline:
● 11 Maret – 10 Juli 2022 : Pendaftaran Beasiswa Inspiratif (Seleksi Tahap 1 = Gform)
● 30 Juli 2022 : Pengumuman Tahap 1
● 01 – 03 Agustus 2022 : Seleksi Tahap 2 (Online Interview)
● 07 Agustus 2022 : Pengumuman Peserta terpilih
● 08 Agustus 2022 : Opening Ceremony penerima Beasiswa Inspiratif
Tilik Isu merupakan wadah diskusi bagi mahasiswa FKH UGM yang diselenggarakan oleh Departemen Aksi dan Propaganda BEM FKH UGM dengan tujuan sebagai sarana efektif dalam penyebaran informasi secara detail dan akurat terkait isu tertentu kepada mahasiswa FKH UGM. Diharapkan Mahasiswa FKH UGM dapat berdiskusi mengenai suatu isu tertentu sehingga meningkatkan pemahaman mengenai isu tersebut melalui Tilik Isu ini.
Pada tahun 2021, telah dilaksanakan Tilik Isu sebanyak tiga kali, pada hari Jumat, 23 April 2021; Sabtu, 24 Juli 2021; dan Jumat, 19 November 2021. Tilik Isu pertama berkolaborasi bersama KSSL FKH UGM, HSTP FKH UGM, dan VETPAGAMA FKH UGM dengan mengangkat topik Hari Bumi, yang bertujuan untuk memberikan kesadaran mahasiswa FKH UGM agar menjaga lingkungannya dengan memberi studi kasus kerusakan lingkungan yang berdampak hingga ke hewan. Tilik Isu kali ini dihadiri dihadiri oleh 76 mahasiswa FKH UGM.
VRP (Vet Ranger Project) merupakan salah satu keiatan yang diadakan oleh BEM FKH UGM setiap tahunnya. Pada tahun ini, bentuk kegiatan VRP berbeda dengan tahun sebelumnya karena adanya pandemi COVID-19. Dengan mengangkat tema ““Pemberdayaan Desa, Hidupkan Asa untuk Wilayah Terdampak Pandemi COVID-19” kegiatan VRP terdiri dari pembagian sembako, games edukasi anak, video penyuluhan hidroponik, dan pemberian bantuan berupa bahan-bahan hidroponik kepada warga Dusun Dumpuh, Desa Argodadi, Sedayu, Bantul pada hari Sabtu dan Minggu, 4 September – 5 September 2021.