Press Release Grand Launching KM FKH UGM 2024

Grand Launching Keluarga Mahasiswa Fakultas Kedokteran Hewan UGM (KM FKH UGM) adalah acara wajib tahunan yang dilaksanakan untuk memperkenalkan, meresmikan kepengurusan baru dan perencanaan program kerja dalam satu periode kepengurusan serta menunjukkan jalannya sinergi antar UKM-UKM dan Ormawa di Fakultas Kedokteran Hewan UGM.

Grand Launching KM FKH UGM tahun ini dilaksanakan pada Sabtu, 30 Maret 2024 secara luring di Ruang 101 FKH UGM. Acara ini dihadiri oleh total 108 tamu undangan yang berupa Perwakilan BEM/DEMA/LM/LEM dari fakultas-fakultas lain di UGM, Pembina UKM dan Ormawa di FKH UGM, Mahasiswa/i dari berbagai UKM dan Ormawa di FKH UGM, serta Perwakilan setiap angkatan mahasiswa/i FKH UGM. Tahun ini, Grand Launching mengusung tema ‘Muda dan Menyala’ yang melambangkan dengan hadirnya kepengurusan UKM dan ORMAWA baru di Keluarga Mahasiswa FKH UGM diharapkan dapat memantik jiwa muda kepengurusan baru selama satu periode kedepan.  read more

PRESS RELEASE KKN BASIC TRAINING 2024

Sleman, 12 Mei 2024 – Pelaksanaan KKN-PPM UGM Periode II sudah semakin dekat, untuk mempersiapkannya, telah dilaksanakan KKN Basic Training yang diadakan oleh Departemen Sosial Masyarakat BEM FKH UGM di Ruang Auditorium dan UP2KH FKH UGM dengan mengusung tema “Get Ready to Explore KKN”. KKN Basic Training merupakan salah satu bentuk pelayanan BEM untuk mempersiapkan mahasiswa FKH UGM khususnya angkatan tahun 2021 yang akan melaksanakan KKN-PPM UGM pada periode II. Kegiatan ini terbagi dalam beberapa sesi yang terdiri dari pembekalan materi, talkshow, dan praktik secara langsung mengenai medical check up pada ternak. read more

PRESS RELEASE RBB 2024

Sleman, 28 April 2024 – “Prakarsa Cita Bersama Naaranjana” sebagai tajuk dari kegiatan atas program kerja Ruang Belajar BEM FKH UGM 2024 yang diprakarsai oleh BEM FKH UGM Kabinet Naaranjana. Ruang Belajar BEM, yang kemudian dikenal dengan RBB, dilaksanakan di gedung Fakultas Kedokteran Hewan dengan mengundang 11 pembicara. Kegiatan ini bertujuan untuk mencerdaskan sumber daya mahasiswa yang ada di BEM FKH UGM untuk lebih mengerti dan memahami tugas pokok dan fungsi, serta arah kerja umumnya BEM dan khususnya biro/departemen masing-masing. Kegiatan diawali dengan sesi materi mengenai eksistensi dan bagaimana ormawa itu berjalan, kemudian dilanjutkan talkshow mengenai benefit menjadi BEM di FKH UGM, dan diakhiri dengan pemaparan materi yang berkaitan dengan biro/departemen yang ada di BEM FKH UGM.  read more