Formulir Pendaftaran bit.ly/OPRECBEM2016
Penugasan download
You may also like
Oleh: Annisa Maulida
Suatu kabar yang menggembirakan bagi para mahasiswa kedokteran hewan saat ini, khususnya mahasiswa kedokteran hewan Indonesia. Hal ini disebabkan karena, profesi dokter hewan dipercaya kembali untuk memegang jabatan sebagai eselon I pada lingkup Ditjen Peternakan Umum dan Kesehatan Hewan. Selama perkembangannya hingga saat ini,hanya ada 2 pejabat eselon I yang diduduki oleh seorang yang berprofesi sebagai dokter hewan yakni drh. Prabowo Respatiyo Caturroso,M.M.,Ph.D., sebagai Direktur Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan Kementerian Pertanian pertama pada 2010 dan disusul oleh Drh. I Ketut Diarmita, MP pada tahun 2016 .
Pekan kegiatan olahraga dan seni bergengsi mahasiswa FKH UGM yakni PORSENIVET 2019 telah terselenggara secara apik. Euforia mahasiswa FKH UGM menghidupkan suasana kompetisi dari awal hingga akhir kegiatan ini. Semua elemen keluarga mahasiswa FKH UGM terlibat aktif memeriahkan PORSENIVET 2019 ini. Mahasiswa S1 angkatan 2018, 2017, 2016, dan 2015, hingga mahasiswa koas angkatan 2014 tidak absen dalam PORSENIVET tahun ini. Opening PORSENIVET tanggal 23 Maret 2019 di Telaga Futsal mengawali semangat mahasiswa berkompetisi memperebutkan gelar juara umum. read more
Minggu pertama di bulan Oktober tepatnya tanggal 4 Oktober merupakan hari besar bagi dunia hewan yang sering disebut dengan Worl Animal Day. Setiap tahunnya, World Animal Day dirayakan oleh orang-orang di berbagai belahan dunia dengan kegiatan-kegiatan inspiratif, contohnya pengadaan kegiatan edukasi dan kepedulian tentang hewan, kegiatan adopsi hewan, pemutaran film di sekolah-sekolah, veterinary treatment camp, konser penggalangan dana, pengobatan hewan gratis, interview radio dan TV, dan masih banyak lagi.
Minggu, 10 Maret 2019, seluruh Unit Kegiatan Mahasiswa di Fakultas Kedokteran Hewan UGM melaksanakan open house KM FKH UGM 2019 dalam rangka untuk memperkenalkan kepengurusan barunya. Acara tersebut diadakan di Auditorium FKH UGM pada sore hingga malam hari. Kegiatan ini dihadiri oleh perwakilan lembaga-lembaga eksekutif yang ada di Universitas Gadjah Mada seperti LEM FIB, BEM KM SV, BEM FEB, LM Psikologi, perwakilan UKM, mahasiswa FKH UGM dari berbagai angkatan, dan juga Presiden Mahasiswa UGM 2019 yaitu saudara M. Atiatul Muqtadir. Sekitar 90 orang hadir dalam acara ini. read more